Dompet Dhuafa Nusa Tenggara Timur

LKC Dompet Dhuafa NTT dan Pustu Oebelo Gelar Kegiatan Posyandu untuk Anak dan Ibu Menyusui

Lembaga Kesehatan Cuma-cuma (LKC) Dompet Dhuafa NTT kembali berkolaborasi dengan Pusat Kesehatan (Pustu) Oebelo dalam program Kawasan Sehat untuk mendukung tumbuh kembang anak-anak balita dan pemberian ASI Eksklusif pada bayi. Kegiatan rutin posyandu telah dilaksanakan di Desa Oebelo, Kecamatan Kupang Tengah, selama tanggal 01 hingga 08 Juni 2023.

Dalam rangkaian kegiatan yang berlangsung dari pukul 08.30 hingga 11.30 Wita, total peserta mencapai 178 bayi balita, yang turut didampingi oleh petugas Gizi, ibu bidan, perawat, kader, dan tim LKC Dompet Dhuafa NTT. Kegiatan ini memiliki fokus utama pada penimbangan berat badan, pengukuran tinggi badan, dan pengukuran Lingkar Lengan Atas (LILA) guna memantau status gizi anak-anak balita yang hadir.

Selain itu, pemberian imunisasi rutin juga menjadi bagian penting dalam upaya menjaga kesehatan dan ketahanan tubuh anak-anak di usia emas pertumbuhan mereka. Kegiatan ini menjadi momen berharga bagi 178 bayi balita untuk mendapatkan perlindungan melalui pemberian imunisasi yang tepat dan tepat waktu.

Salah satu poin penting dalam kegiatan posyandu ini adalah adanya monitoring khusus terhadap ibu menyusui yang memiliki anak usia 0-6 bulan, yang berjumlah 18 orang. Tim kesehatan memberikan perhatian ekstra dalam memastikan bahwa para ibu mendapatkan informasi yang tepat dan dukungan dalam memberikan ASI Eksklusif bagi bayi mereka. ASI Eksklusif merupakan sumber gizi yang kaya akan nutrisi yang sangat penting untuk tumbuh kembang bayi dengan optimal.

LKC Dompet Dhuafa NTT mengucapkan terima kasih kepada Pustu Oebelo dan semua pihak yang telah berpartisipasi dalam kegiatan ini. Semoga sinergi antara lembaga dan komunitas terus berlanjut untuk menciptakan generasi muda yang sehat dan berkualitas.

Bagikan kabar ini :

Facebook
Twitter
WhatsApp